Jumat, 25 Desember 2015

mencari rumah kedamaian

                                              MENJADI FIGUR ORANG TUA IDEAL



 rumah kedamaian, figur orang tua


Sebuah tempat tinggal atau rumah dapat mewakili  isi figur figur yang ada didalamnya. Baik itu rumah mewah, sedang, atau minimalis. Tapi kadangkala rumah bentuk fisiknya menipu, dari luar tampak mewah tapi isi dalam penghuninya perangainya tidak secantik dan seelok bentuk fisik rumahnya. Rumah tidak hanya sekedar buat beristirahat tapi juga sekaligus bisa untuk membentuk pribadi pribadi yang baik,  tangguh,  beretika, bermoral. Peran orang tua tentu menjadi titik sentral dari semuanya.

Peran orang tua sangat menentukan agar bisa menjadi figur orang tua yang jadi contoh dan panutan.
Kedua figur orang tua yaitu Ayah dan Ibu dapat menciptakan suasana kedamaian bagi anak anak dan seluruh penghuni yang lainnya. Peran seorang Ayah bisa menjadi tokoh langsung dalam menciptakan suasana didalam rumah. Misalnya dengan cara menjadi Imam sholat bersama, makan selalu bersama paling tidak sekali sehari, ataupun mengontrol aktivitas belajar anak, dalam hal ini ada saat nonton TV, ada saat main Games, Ayahpun sekaligus juga bisa menjadi motivator menuju kebaikan. Jangan sampai sebaliknya peran Ayah menjadi sumber kejengkelan, kegaduhan, tidak bisa diteladani, selalu membuat onar, sehingga merampas ketenangan  dan suasana didalam rumah.


 rumah kedamaian, figur orang tua


Seorang Ibu juga memiliki peran yang sangat dalam dan krusial.Karena seorang Ibu sangat lebih dekat dengan anak anaknya.Ibu dapat berperan sebagai sumber kehangatan jiwa karena faktor kedekatan lahir. Bisa menjadi tempat curhat dan berlabuh dalam rasa duka dan suka. Belaian kasih seorang Ibu sangat diperlukan tatkala mendidik anak anaknya.kondisi itu menyebabkan anak tunduk sepenuh hati dan menimbulkan rasa damai.

Kedamaian suatu rumah tidak pernah lepas dari figur orang tua yaitu seorang Ayah dan Ibu. Karena penentu baik atau buruknya sebuah rumah dan penghuninya. Bagaimana menemukan rumah kedamaian jika figur orang tua Ayah dan Ibu memiliki sifat buruk seperti pencemburu, berburuk sangka atau memata matai suami ataupun istri. Ayah dan Ibu keduanya bekerja, datang keduanya sudah capek dan tak sempat menyisakan waktu buat anak ananknya. Jangan sampai rumah berubah fungsi menjadi seperti hotel kesannya hanya buat tidur saja. Atau juga sebagai Kantor, pulang kerumah bawa kerjaan kantor yang ngga pernah selesai dikerjakan. Suasana  suasana yang seperti itu menciptakan keburukan dan sangat berpengaruh terhadap penghuninya.

Rumah yang sudah melenceng seperti itu harus cepat cepat diperbaiki segera di kembalikan kondisinya menjadi Teduh, Tenang dan damai. Hidupkan kembali kebiasaan mungkin dengan cara menyediakan buku buku Motivasi, Pengembangan diri, sediakan waktu bercengkrama juga  waktu untuk rekreasi, musik musik yang bisa mempengaruhi ahlak. Mungkin juga CD Dakwah, Perkataan perkataan yang santun, menjaga penampilan dan kebersihan rumah dll. Dari suasana Ayah dan Ibu dirumah seperti itu, bisa melahirkan figur orang tua ideal atau idola, rumah yang damai dan melahirkan anak anak yang patuh dan menurut nasehat  orang tua.  Ayah dan Ibu merupakan kunci penentu baik dan tidaknya suasana rumah tangga. Ayah dan Ibu bisa menciptakan suasana rumah kedamaian yang diidamkan setiap orang yang berjiwa bersih.



Tidak ada komentar: