Gara gara seorang temen yang ngga muncul di pos kamling yang biasanya kumpul bareng main Karambol ramai ramai akhirnya saya baru tahu bentuk bunga wijayakusuma. Saya "swear" asli belum pernah sama sekali melihat Bunga ini, sebatas denger saja. Setelah saya SMS dia bilang," aku tak main malam ini aku lagi menunggu mekarnya bunga wijayakusma". Hah...dalam hati kok nungguin bunga mekar? Apa ngga ada kerjaan nih orang?
Akhirnya saya memutuskan ngga ikut main Karambol saya tinggalin pos siskamling dan datang kerumahnya. Di belakang dapurnya yang luas ada halaman rumput disertai beberapa taman bunga dan pot pot bunga. Dia sangat asyik saya lihat duduk di bangku kursi dingklik plastik tanpa ada penerangan sama sekali. Saya sapa, "ngapain kamu duduk ditempat gelap seperti ini?" "Kamu tahu, ngga,,,? ini yang namanya bunga Wijayakusuma! Dalam hati saya, bunga Kaktus putih seperti ini saja kok sampai ditongkrongin. Saya lantas dipersilahkan duduk disampingnya yang sudah disediakan kursi.
Kamu tahu, ngga..? Bunga ini hanya mekar di malam hari saja..! dan besok pagi sudah layu tidak seperti bunga bunga yang lain bisa mekar beberapa hari. Bunga ini ada cerita tersendiri. Semalam saya bermimpi katanya, Ibu mertua saya (almarhum) datang! Beliau bilang, "Gus.......besok bunga wijayakusuma yang dibelakang akan mekar kalau bisa kamu tunggu saat saat mekarnya" Aaahhh....ada ada saja pikir saya. Dia menambahkan ada cerita kalau pada saat saat mekarnya bunga wijayakusuma kalau sampai meneteskan air dan berhasil menyangganya, lantas meminumnya maka rezki kamu tahun ini akan sangat besar. Oooooalah.....! itu cerita darimana boz...? itu mitos ya...? dia mengangguk! dan kamu percaya? Ya jelaslah apalagi saya mimpi seperti itu! Hey....! rezki itu sudah yang kuasa yang ngatur jangan percayalah! I have no response......!Jadi saya baru tahu malam itu cerita tentang bunga wijayakusuma, proses mekarnya pelan pelan dan harum wanginya bukan main seperti harumnya bunga Melati. Pohonnya kalau diperhatikan mengingatkan saya akan pohon Buah Naga milik seorang teman yang memiliki kebunnya di desa Jagjag Banyuwangi, atau juga seperti pohon cocor bebek. Dia juga mengambilgambar beberapa shoot dari Handphonenya. Itulah sedikit cerita bunga wijayakusuma yang saya dapat dari seorang teman terlepas dari benar tidaknya cerita cerita itu, wallahu alam....
Tidak ada komentar:
Posting Komentar